Semen Padang Bertekad Pertahankan Tren Positif Atas Madura United
http://tusrita.blogspot.com/2017/06/semen-padang-bertekad-pertahankan-tren.html
Riko Simanjuntak salah satu andalan Semen Padang FC (foto LIB) |
Untuk mencapai target, tim Semen Padang FC berkemungkinan masih mempertahankan komposisi saat menghadapi PSM Makasar. Apalagi, dari 20 pemain yang dibawa ke Madura merupakan line up saat menghadapi tim Tim Juku Eja.
Baca juga : Manajemen Jamin, Posisi Nil Maizar Sebagai Pelatih Tetap Aman
Di bawah mistar gawang, Nil Maizar tak bakalan berpaling ke lain hati. Lantaran cemerlangnya penampilan Rendy Oscario saat mengamankan gawangnya dari gempuran Tim PSM. Selain itu, kehadiran Rendy di bawah mistar juga makin memberi keleluasaan bagi tim pelatih untuk membuat berbagai strategi.
Penjaga gawang berusia 20 tahun ini termasuk pemain di bawah usia 23 tahun (U-23) sebagai sebagaimana yang disyaratkan PSSI. Pemain U-23 lain yang selama ini menjadi pilihan Nil Maizar, adalah Adi Nugroho (21), Kevin Ivander (19), Syamsul Bahri (22) dan Finno Andrianas (22). Sedangkan Fridolin Kristof Youku (20) yang juga pemain U-23 dengan posisi gelandang bertahan belum pernah diturunkan Nil Maizar.
Sementara, sanksi yang diterima pemain asing asal Brasil, Marcel Sacramento menjadi berkah bagi Tambun Naibaho. Pemain berusia 26 tahun ini berhasil menjawab kepercayaan yang telah diberikan Nil Maizar dengan torehan 3 gol. Malahan, dari 3 gol yang dilesakkan eks PS TNI ini berasal dari tiga kesempatan yang diberikan pelatih sebagai starter.
Berikut 20 Pemain Semen Padang yang bakal menghadapi Madura United di Stadion Bangkalan, Senin (12/6/2017)
Penjaga Gawang: Jandia Eka Putra, Rendy Oscario
Belakang: Cassio Fransisco De Jesus, Hengky Ardiles, Novan Setya Sasongko, Handi Ramdhan, Novrianto, Fandri Imbiri, Haidir Ali Lestaluhu
Tengah : Riko Simanjuntak, Rudi, Vendry Mofu, Irsyad Maulana, Finno Andrianas, Didier Zokora, Kevin Ivander, Fridolin Kristof Yoku
Depan: Tambun Dibty Naibaho, Syamsul Bahri, Adi Nugroho Spirit Sumbar
Baca juga
loading...
Artikel lainnya loading...